Seminar Flash Vlogging “Menuju Indonesia Maju” oleh Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (09/05/2018)

 

Kegiatan Flash Vlogging “Menuju Indonesia Maju” bersama Youtuber – Eno Bening di Swiss-Belhotel Harbour Bay Batam pada Rabu, 9 Mei 2018.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batam.

Kegiatan ini dibuka dengan kata sambutan dari Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batam Bapak Salim, S.Sos., M.Si., kemudian dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh Bapak Dodi Hamdani, S.Kom dari Dinas Kominfo Batam.

Selanjutnya, dilanjutkan dengan sesi sharing oleh oleh Bapak Handoko Darta selaku Tim Komunikasi Presiden. Bapak Handoko memberikan pengalamannya menjabat sebagai anggota Tim Komunikasi Presiden Joko Widodo, Beliau juga menunjukan akun youtube khusus yang bisa di akses oleh masyarakat seluruh indonesia untuk melihat kegiatan apa saja yang terjadi di istana negara yang bisa di akses di Channel “Sudut Istana”.

Tidak lupa dengan bintang utama, maka acara selanjutnya sharing informasi cara membuat konten Vlog anti mainstream bersama Youtuber, Eno Bening. Eno Bening merupakan youtuber Indonesia yang aktif membuat konten vlog yang menarik dan tidak membosankan. Eno Bening berpesan bahwa konten vlog yang menarik tidak harus menggunakan alat-alat canggih dalam proses pembuatannya, tetapi yang penting adalah isi dari konten vlog tersebut. Isi konten vlog tersebut harus memiliki konten yang kreatif mendidik yang dikemas dengan cara yang unik, tidak hoax serta tidak membahasa hal-hal sara.

Setelah Eno Bening memberikan tips dan trik cara membuat Vlog, sesi selanjutnya ialah membuat konten Vlog dengan waktu kurang lebih 1 jam. Peserta melakukan pembuatan vlog dengan bahan yang telah disediakan oleh panitia.

Sebelum seminar selesai, Pak Handoko Darta menutup seminar ini dengan memberikan alamat email Staff Khusus Presiden apabila ada masyarakat yang ini memberikan pesan dan kesan terkait pemerintahan Presiden Joko Widodo di alamat lasmi.purnawati@setkab.go.id

Lalu, Seminar Flash Vlogging ini ditutup dengan pembagian hadiah kepada peserta dengan vlog terbaik, doa serta foto bersama.

Bagikan: